Jelang SAS, Kepsek SDN Kedaung Ingatkan Siswa Untuk Belajar

 

Sawangan, Depokterkini.com

Kepala UPTD SDN Kedaung Marwanih mengingatkan siswanya untuk mempelajari pelajaran yang sudah diberikan para guru karena dalam waktu dekat ini digelar Sumatif Akhir Semester (SAS).

“SAS dimulai 2-7 Desember, kegiatan ini masuk dalam semester 1 ganjil,” kata Marwanih didampingi Maimunah guru kelas 5 SDN Kedaung, Sawangan, Depok, pada Kamis (28/11/2024). 

 Sebelumnya, dikatakatan lebih lanjut, informasi terkait SAS sudah disampaikan para guru SDN Kedaung awalnya SAS dilaksanakan pada tanggal 9 Desemeber 2024 tapi ini waktunya lebih maju 2 Desember 2024.

“Waktunya sempit dengan pengambilan raport, namun harus dilaksanakan karena ini merupakan agenda rutin,” katanya, seraya juga menambahkan jumlah siswa yang  ikut SAS sebanyak 525 dari kelas 1 hingga 6.

Dia berharap dalam kegiatan SAS tersebut semua siswa bisa mengerjakan soal dengan baik sehingga nilainya memuaskan. “SAS ini juga berpengaruh untuk isian raport,” tuturnya.

Pemberitahuan kegiatan SAS, ditambahkannya, Maimunah sudah diinformasikan guru kepada semua siswa kelas 1 sampai kelas 6. “Jadi para siswa sudah mengetahui jadwal SAS dan  harus belajar untuk persiapan agar nilainnya memuaskan,” pungkasnya. (Dib)

Post a Comment

0 Comments