Puluhan Polisi Gerebek Kantor Koramil 03/Sukmajaya.

 

Sukmajaya, Depokterkini.com

Sebanyak 30 personil Kepolisian Sektor Sukmajaya bersama Sekretaris Kecamatan (Sekcam) Sukmajaya, dan para Lurah se-kecamatan Sukmajaya dan Cilodong menggerebek kantor Koramil 03/Sukmajaya, Kodim 0508/Depok, pada Rabu (5/10/22) siang.

Kedatangan puluhan anggota Polisi yang dikomandoi langsung Kapolsek Sukmajaya, Kompol Mubarok. disambut hangat Danramil 03/Sukmajaya Kapten Inf Iswardi SH  beserta para Babinsa.

"Saya bersama Sekcam Sukmajaya sengaja menggerebek Koramil untuk memberikan surprise sekaligus mengucapkan selamat HUT TNI ke-77 kepada Danramil Sukmajaya beserta anggotanya. Semoga TNI makin kuat, kompak dan sukses," kata Mubarok usai menyerahkan tumpeng dan kue ulang tahun kepada Danramil 03/Sukmajaya.

Selama ini, lanjut Mubarok, sinergitas tiga pilar yakni TNI, Polri dan Pemerintah kecamatan di wilayah kecamatan Sukmajaya dan Cilodong sudah semakin akrab, bersatupadu dan kompak dalam melaksanakan tugas pengamanan di wilayah Sukmajaya dan Cilodong.

Hal yang sama juga dikatakan Sekcam Sukmajaya, Abdul Munandar. Ia mendoakan semoga TNI semakin berjaya dan lebih bersinergi lagi dengan rakyat.

"Selama ini sinergitas tiga pilar di wilayah Sukmajaya sudah kompak, baik kegiatan di kecamatan maupun di kelurahan kita selalu bersinergi." ungkapnya.

Danramil 03/Sukmajaya, Kapten Inf Iswardi mengaku terharu dengan adanya surprise dari Kapolsek dan Camat Sukmajaya beserta jajaran.

"Saya berharap tiga pilar di wilayah Sukmajaya tetap bersatu, solid dan bersinergi sehingga tugas pengamanan kedepan dapat berjalan dengan lebih baik lagi. Kita hadir ditengah masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman," pungkas Iswardi.(wan)


Post a Comment

0 Comments