Tingkatkan Kesejahteran Keluarga, PKK Sawangan Baru Gelar FGD

 

Sawangan, Depokterkini.com Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kecamatan Sawangan, Kota Depok menggelar kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Pokja Kelurahan Sawangan Baru pada Selasa (19/07/2022).

FGD tersebut diikuti ketua kelompok PKK RT, RW dan dasa wisma dari perwakilan RW 01, 02 dan 03 sebanyak 25 orang, turut mendampingi Pokja 1 hingga 4.

Menurut Yesiwar, Kepala Seksi Kemasyarakat Kelurahan Sawangan Baru, FGD diikuti 25 orang yang merupakan kelompok PKK RT, RW dan dasa wisma. Kegiatan ini, kata Yesiwar dalam rangka  menyosialisasikan program PKK  agar mereka mengetahuinya.

 “Jadi, ibu RT dan RW yang baru diberikan sosialisasi terkait program PKK,” ujarnya, seraya menambahkan sosialisasi dilaksanakan selama tiga hari.

Di tempat yang sama, Nyai Nur Aisah, Ketua PKK Kecamatan Sawangan menyambut baik  kegiatan FGD. “Kami dari tim penggerak PKK Kecamatan menyambut baik kegiatan ini,” katanya sebelum acara. 

Adapun sasaran yang ingin dicapai, dijelaskannya,  bahwa PKK ini tidak tidak hanya sekedar omongan-omongan, tapi memperdalam pengetahuan kelompok PKK yang baru khususnya RT dan RW.

Kelompok PKK RT dan RW, ditambahkannya mempunyai tugas sebagai ketua kelompok PKK di lingkungannya.

Sementara itu, Ketua PKK Kelurahan Sawangan Baru, Ade Masnunah menuturkan, FGD mendiskusikan tentang program dan kegiatan PKK.

Tujuannya, sambung dia,  untuk memberdayakan peran PKK yang bisa meningkatkan kesejahteraan keluarga.

“Semoga dengan FGD, PKK lebih semangat lebih memahami dan bisa melaksanakan program-programnya,” ucapnya.

Sebagai ketua tim PKK Kelurahan Sawangan Baru, ditambahkannya, ingin meningkatkan lagi dari kegiatan yang sudah ada seperti untuk dari Pokja empat ada giat olahraga, Pokja satu ada giat kebersihan. 

Lurah Sawangan Baru, Rahwana menambahkan,  pembinaan PKK  Sawangan Baru merupakan bagian pengembangan pembangunan di kelurahan dari kaum wanita.

“Saya  berharap, ketua tim penggerak PKK Kelurahan Sawangan Baru  selalu memberikan support kepada para kader-kader PKK di empat Pokja supaya mereka lebih  aktif, lebih kreatif dalam membantu pembangunan khususnya pembangunan kesejahteraan keluarga,” pungkasnya.(dib)


Post a Comment

0 Comments