KWT Kelurahan Bedahan Ikuti Pelatihan KRPL

 

Sawangan, Depokterkini.com

Kelompok Wanita Tani (KWT) dan  warga  di Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok mendapat pelatihan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL) pada Rabu (27/07/ 2022) di aula kelurahan setempat.

Kegiatan tersebut menghadirkan narasumber Nurjali, Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Kecamatan Sawangan. Hadir dalam acara tersebut, Sahat Sihombing, Kepala Seksi Ekonomi dan Pembangunan (Ekbang) Kelurahan Bedahan dan aparatur lainnya.

Para peserta diberikan keleluasaan untuk bertanya terkait suputar permasalahan tanaman, dan lainnya.

Tuti, warga RT 01/RW 01, Kelurahan Bedahan mengaku, memanfaatkan lahan pekarangan dengan menanam cabe, namun tanaman cabe sering menguning dan buah tidak banyak.

Mendengar hal itu, Nurjali mengatakan, tanaman cabe sering menguning akibat terkena virus, penanganan di bagian  tangkai yang menguning harus dibuang, sehingga tidak sampai ke akar.

“Tanaman seperti ini terkena virus, penangananya bagian yang menguning harus dibuang,” ulasnya.

Neneng, peserta lainnya mempertanyakan bagaimana cara membentuk kelompok tani sampai mendapatkan bantuan bibit. Nurjali, menjelaskan, pembentukan kelompok tani minimal harus berjumlah 10 orang, setelah terbentuk bisa menghubungi dirinya untuk mendapatkan bantuan bibi tanaman.

“Di Depok sekarang ini disiapkan 10 ribu bibit tanaman. Jika sudah terbentuk hubungi saya nanti akan difasilitasi,” pungkas Nurjali.(dib)

Post a Comment

0 Comments