Serua Wakili Kecamatan Bojongsari Lomba 10 Program PKK

Bojongsari, Depokterkini.com

Kelurahan Serua mewakili Kecamatan Bojongsari mengikuti Lomba 10 program Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) tingkat Kota Depok.

Tim penilai dari tingkat Kota Depok, pada Kamis, 10 Juni 2022 melakukan kunjungan di kelurahan setempat yang dihadiri Wakil Ketua PKK Kota Depok Hj. Ety Salim.

Di depan tim penilai, Ketua PKK Kelurahan Serua, Sumarni Sulaemen memberikan penjelasan terkait kegiatan  PKK, termasuk pengadministrasian.

H. Sanuddin, Lurah Serua  mengatakan, keikutsertaan Lomba 10 Program PKK di tingkat Kota Depok merupakan tantangan yang tidak mudah, namun pihaknya siap mengikutinya.

Untuk itu, lanjut dia, sebelum pelaksaaan  kegiatan  pihaknya sudah mempersiapkan sekitar seminggu dari mulai penataan kelurahan hingga administrasi PKK, sehingga pada pelaksanaanya semuanya siap. 

“Jadi, kita diamanahkan untuk mewakili  Kecamatan Bojongsari mengikuti Lomba 10 Program PKK tingkat Kota Depok harapan kami bisa menjadi juara,” kata Sanudddin usai menyambut tim penilai tingkat Kota Depok.

Di tempat yang sama,  Camat Bojongsari, Mursalim menyatakan rasa syukur karena persiapan yang dilakukan Kelurahan Serua waktunya seminggu, di nantaranya mempersiapkan administrasi, Hatinya PKK (Halaman, Asri, Teratur, Indah dan Nyaman) termasuk rumah sehat  sehingga kegiatan bisa berjalan.

Pengadministrasian ini, dikatakannya, harus seimbang dengan kinerja yang dibuat.

“Jika  kinerja bagus, administrasi yang dibuat tidak bagus ya tentunya  enggak bagus juga pekerjaan jadi harus seimbang. Namun saya apresiasi kader Kelurahan Serua dengan amanah yang diberikan untuk mewakili Kecamatan Bojongsari ini luar biasa. Mudah-mudahan bisa meraih prestasi,” paparnya.

Kemudian, ditambahkannya, dukungan semua stakeholder dan juga tokoh masyarakat baik itu RT RW, Ketua LPM, MUI, Forum RT RW serta seluruh masyarakat berperan di dalam kegiatan lomba ini.(dib)

Post a Comment

0 Comments