Sukmajaya, Depokterkini.com
Jajaran Koramil 03/Sukmajaya menggelar kegiatan Vaksinasi di wilayah Sugutamu, Kelurahan Abadijaya, saat malam hari pada Rabu (6/5/22).
Sasaran vaksinasi Covid-19 ini adalah para lansia dalam upaya meningkatkan imunitas tubuh di bulan Ramadhan.
Warga di lingkungan tersebut sangay antusias menyambut Serbuan Vaksinasi TNI di Bulan Suci Ramadhan 1443 H ini.
Menurut Danramil 03/Sukmajaya Kapten Inf Suyono. Meskipun pandemi sudah melandai, namun sangat penting di bulan suci Ramadhan ini kuta harus tetap aktif dalam menjaga imunitas tubuh dan selalu patuhi protokol kesehatan bersama
"Meskipun kita dalam keadaan berpuasa tapi tetap harus melaksanakan vaksin karena Vaksin berfungsi untuk menambah kekebalan imunitas tubuh."Kata Kapten Inf Suyono di lokasi vaksinasi.
Danramil berharap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, tingkat pola hidup sehat dan yang belum vaksin segera datang ke lokasi serbuan ini untuk di vaksin.
" Mari kita bersama-sama memutus mata rantai penyebaran covid dan selalu optimis bahwa pandemi akan segera berakhir dan kita semua bisa hidup normal seperti biasa nya."harap Kapten Inf Suyono. (wan)
0 Comments