Bojongsari, Depokterkini.com
Bazar Ramadan 1443 H di Kampung 1.000 Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) di Kelurahan Podok Petir, Kecamatan Bojongsari Kota Depok dilaunching.
Kegiatan Bazar Ramadan dibuka selama satu bulan, sejak 1 April hingga 1 Mei 2022. Produk yang dijual di antaranya kuliner, minuman ringan, kerajinan tangan, fashion dan produk UMKM lainnya. Dalam pembukaan bazar tersebut juga diagendakan kegiatan sosial yaitu pembagian takjil, dan santunan yatim.
Suhendar, Lurah Pondok Petir mengatakan, bazar Ramadan di Kampung 1.000 UMKM diselenggarakan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam berbelanja kebutuhan makanan dan minuman ringan di bulan Ramadan ini.
Kemudian, lanjut dia, dalam kegiatan ini juga diisi kegiatan sosial, seperti bagi bagi takjil dan santunan yatim.
“Program ini juga dalam rangka mempromosikan produk UMKM yang ada di wilayah Pondok Petir,” katanya pada Senin (04/04/2022). di Kelurahan Pondok Petir.
Dirinya berharap Bazar Ramadan 1443 H setelah dibuka pada Jumat (01/04/2022) produk yang dipasarkan para pelaku usaha semakin dikenal dan laku dipasaran baik di wilayah Pondok Petir maupun luar wilayah lainnya.(dib)
0 Comments