Koramil 03/Sukmajaya Woro Woro Protokol Kesehatan di Pasar Agung

Sukmajaya, Depokterkini.com

Koramil 03/Sukmajaya bersama tiga pilar secara intensif mengoptimalkan sosialisasi protokol kesehatan dengan melakukan woro woro dan membagikan masker kepada Masyarakat di Pasar Agung Sukmajaya Kota Depok.

Hal itu dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, baik kepada pedagang maupun pembeli termasuk tukang parkir.

Woro-woro di lakukan oleh Babinsa bersama tiga pilar di pintu masuk dan tempat area parkir, Rabu (03/3/22).

Menurut Danramil 03/Sukmajaya, Kodim 0508/Depok, Kapten Inf Suyono. Dengan sosialisasi prokes ini,  masyarakat diimbau agar selalu mematuhi prokes yang sudah ditetapkan pemerintah, diantaranya selalu menggunakan masker pada saat keluar rumah. 

"Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat PPKM level 3 masih terus diperpanjang sebagai salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi pandemi COVID-19. Dengan mengatur mobilitas dan aktivitas masyarakat," kata Danramil.

Ia berharap pandemi covid segera hilang dari muka bumi ini, dan kami sangat mendukung langkah langkah pemerintah, untuk menjaga kesetabilan ekonomi dan memutus penyebaran virus Corona 19.

" Kami akan selalu instan melaksanakan kegiatan ini, mengingatkan dan selalu menghimbau kepada masyarakat dengan bahaya dari virus corona." Tegas Danramil didampingi Babinsa Kelurahan Abadijaya.(ndi)


Post a Comment

0 Comments