PLKB Kecamatan Sawangan Paparkan Program 2022

 

Sawangan, Depokterkini.com

Fatmaniar, Penyululuh Lapangan Keluarga Berencana Kecamatan Sawangan mengatakan, membangun keluarga melalui kegiatan ketahannan keluarga, misalnya kegiatan bina keluarga balita, bina keluarga remaja, bina keluarga lansia.

Tidak hanya hanya itu, lanjut dia dalam peningkatan ekonomi juga dilakukan pembinaan agar ekonomi keluarga bisa meningkat, termasuk pembinaan terhadap remaja supaya berkualitas.

Hal itu dikatakannya  menjawab program PLKB tahun 2022 Kecamatan Sawangan  pada Rabu (02/02/2022).     

Kemudian bicara kependudukan, dikatakannnya, jumlah penduduk harus dapat dikendalikan dengan  mengatur tingkat kelahiran.

“Semua kegiatan  dalam Bangga Kencana (program Pembangunan Keluarga Kependududukan dan Keluarga Berencana). Tujuan Akhirnya bagaimana menjadikan keluarga di Indonesia khususnya di Kecamatan Sawangan menjadi keluarga berkualitas  bahagia dan sejahtera ke depannya,” ujarnya.

Fatmaniar juga merupakan pembina PIK R Sinergi Kecamatan Sawangan pada 2021 hingga berhasil  meraih juara pertama di tingkat Kota Depok.

“Jadi itulah program-program yang harus kita lakukan secara komprehensif edukasinya melalui kelompok dan semua stakeholder harus sama sama bagaimana meningkatkan kepedulian dan peran sertanya,” pungkasnya.(dib)

Post a Comment

0 Comments