Warga Bojongsari Dapat Pelatihan Aneka Olahan Produk Lokal

 

Bojongsari, Depokterkini

Sebanyak 70 warga Kelurahan Bojongsari, Kecamatan Bojongsari, mendapatkan pelatihan aneka olahan produk lokal. Kegiatan ini berlangsung selama tujuh hari, 3 - 9 Desember 2021 di aula kantor Kelurahan Bojongsari.

Sekretaris Kelurahan Bojongsari, Tugiowantoro mengatakan, pelatihan ini bertujuan meningkatkan kapasitas warga di wilayahnya. Peserta merupakan perwakilan dari masing-masing RW dan anggota karang taruna.

"Peserta diberikan pelatihan membuat makanan dari bahan yang ada di sekitar," katanya, Kamis (09/11/21).

Dirinya melanjutkan, pelatihan dibagi menjadi dua sesi agar tidak menimbulkan kerumunan. Salah satu sesi terbagi menjadi 35 orang.

"Dengan pelatihan ini semoga warga bisa membuka usaha sehingga dapat membantu meningkatkan perekonomian keluarganya," ucapnya.

Sementara itu, pemateri dari LPK Nainau, Astuti menjelaskan, peserta diberikan materi membuat olahan produk berbahan dasar ikan, lidah buaya dan singkong. Dari bahan dasar ikan dibuat menjadi pempek, siomay dan nugget.

Sedangkan bahan dasar lidah buaya dibuat menjadi minuman, puding dan manisan. Sementara untuk singkong dibuat menjadi camilan seperti singkong thailand dan kroket singkong.

"Semua bahan dasar yang kita gunakan tersedia di wilayah karena dibudidaya oleh warga, jadi tidak perlu cari keluar," tutupnya.(wan)




Post a Comment

0 Comments