Balaikota, Depok Terkini
Wakil Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) Kota Depok Imam Budi Hartono resmi melepas 19 petugas Apel Besar Hari Pramuka ke-60 Tingkat Nasional.
Belasan petugas ini merupakan anggota Pramuka Cabang Kota Depok yang telah mengikuti seleksi dan terpilih menjadi petugas upacara.
“Selamat bertugas kepada anggota yang terpilih menjadi petugas upacara Hari Pramuka Ke-60 Tingkat Nasional. Kami mengapresiasi kerja keras yang dibangun saat ini, baik untuk anggota Pramuka, Kwartir Cabang (Kwarcab) dan pengurus lainnya,” ujar Imam Budi Hartono di sela kegiatan pelepasan petugas di Aula Balai Kota, Selasa (10/08/21).
Wakil Wali Kota Depok ini juga berpesan agar petugas upacara yang terpilih, bisa memberikan yang terbaik. Sebab, imbuhnya, upacara akan disaksikan melalui virtual oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
“Berikanlah usaha terbaik. Ini suatu kebanggaan untuk kami, untuk keluarga besar Pramuka. Mudah-mudahan lancar,” terangnya.
Senada dengan itu, Ketua Kwarcab Kota Depok, Nina Suzana mengatakan, tahun ini seluruh petugas upacara berasal dari Kota Depok. Mulai dari pemimpin upacara, pembawa panji Pramuka, pembaca teks Pancasila, Dasa Darma, Undang-Undang Dasar 1945, MC dan lainnya
“Kalau tahun-tahun sebelumnya, petugas upacara gabungan, dari DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten. Alhamdulillah tahun ini kami diberi kepercayaan full tim. Tentunya ini menjadi suatu kebanggaan karena akan disaksikan langsung maupun virtual se Indonesia,” pungkasnya.(wan)
0 Comments