Balaikota, Depok Terkini
Pemerintah Kota (Pemkot) Depok terus melakukan vaksinasi massal untuk masyarakat berusia di atas 18 tahun. Langkah tersebut sebagai upaya percepatan vaksinasi Covid-19, dengan harapan, kekebalan kelompok bisa segera terwujud.
Menurut Wali Kota Depok, Mohammad Idris, Pemkot tidak hanya melakukan vaksinasi massal di setiap Puskesmas. Sebab, pihaknya juga dibantu oleh semua pihak, seperti bekerja sama dengan Trans Corp dalam melakukan vaksinasi di pusat perbelanjaan (Transmart).
“Vaksinasi di Transmart ini dimulai dari tanggal 07-31 Juli 2021 pukul 09.00 WIB-selesai,” kata Mohammad Idris melalui akun resmi di jejaring media sosial Facebook, Sabtu (10/07/2021).
Lanjut dia, masyarakat dapat mengikuti vaksinasi di Transmart dengan melakukan pendaftaran di Puskesmas Pancoran Mas, UPTD Puskesmas Ratujaya. Selain itu juga bisa melakukan pendaftaran online di www.detik.com/vaksinctcorp.
“Terima Kasih kepada seluruh pihak yang terus bekolaborasi dan beriktiar untuk bersama-sama melawan pandemi ini,” tuturnya.
Dia berharap dengan upaya vaksinasi massal ini dapat mempercepat penanganan dan pencegahan Covid-19. Serta mempercepat pemulihan ekonomi.“Bersama kita bangkit,” tutupnya.(wan)
0 Comments