Cinere, Depok Terkini
Warga dan para pengendara yang melintas di Jalan Raya Limo-Cinere sempat terkejut lantaran ada beberapa anggota Polisi Lalu Lintas berdiri di pinggir jalan menggunakan tenda berwarna biru, tepatnya di depan Kantor Samsat Cinere, Depok
Namun rasa terkejut mereka hilang setelah melihat tenda bertuliskan "Berkah Ramadhan", dan anggota Samsat Cinere tengah membagikan takjil gratis kepada warga dan pengendara.
Edi Waskito, (45) warga kecamatan Cinere mengaku sempat terkejut dan mengira ada razia."Saya kira ada razia, ternyata anggota Samsat Cinere sedang bagi-bagi takjil. Saya langsung hampiri ke pak Polisi dan langsung disodori takjil gratis. Saya senang dapat takjil gratis, ga perlu beli makanan lagi," katanya
Menurut Kanit Samsat Cinere, AKP Rudy Wiransyah Setiyono S.H. SIK. Kegiatan bagi bagi takjil gratis "Berkah Ramadhan" ini adalah salah satu program yang digulirkan Dirlantas Polda Metro Jaya selama bulan puasa.
"Program Berkah Ramadhan ni adalah program Dirlantas Polda Metro Jaya. Kita ingin berbagi kepada masyarakat yang sedang menjalankan puasa," tuturnya didampingi Pamin STNK Ipda Yunita, dan Pamin TU Iptu Ratu, Rabu (14/04/21).
Sebanyak 200 hingga 400 takjil setiap hari dibagikan anggota Samsat Cinere kepada para pengguna jalan dan warga yang melintas.(wan)
0 Comments