Balaikota, Depok Terkini
Dalam upaya menghentikan penyebaran virus corona, para kepala daerah diwilayah Bogor, Depok, dan Bekasi (Bodebek) mengusulkan operasional Kereta Rangkaian Listrik (KRL) Commuter Line dihentikan untuk sementara .
Menurut Walikota Depok, Mohammad Idris mengatakan usulan penghentian operasional KRL merupakan wacana para kepala daerah di Bodebek. Tujuannya untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di KRL.
" Usulan penghentian operasional Commuter Line karena ditemukan penerapan jaga jarak fisik (physical distancing) yang belum terjaga dengan baik oleh pengguna KRL pada jam sibuk. Hal tersebut akan meningkatkan resiko penularan virus Corona," ujar Idris di Balaikota Depok, Kamis (07/05/2020)
Meski begitu, sambung Idris, untuk merealisasikan usulan tersebut, diperlukan kesepakatan antara seluruh pihak terkait. Di antaranya pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Pemprov Jawa Barat, Pemerintah Kabupaten/Kota Bodebek, dan operator Commuter Line.
“Kami berharap usulan ini membuahkan hasil yang terbaik dari seluruh pihak terkait,” tandasnya.(wan)
0 Comments