Danramil 06/Cimanggis, Mayor Kav Imam Purwanto saat memberikan materi evakuasi korban bencana alam dalam latihan penanggulangan bencana alam di Situ Cilangkap, Tapos, Depok, Minggu (02/02/2020) |
Tapos, Depok Terkini
Mengantisipasi terjadinya bencana alam di wilayah Kecamatan Cimanggis dan Tapos, Koramil 06/Cimanggis, Kodim 0508/Depok menggelar latihan Penanggulangan Bencana Alam (Latgulbencal) di Situ Cilangkap, Kecamatan Tapos, Depok, Minggu (02/02/2020)
Latihan teknis dan taktis penanggulangan bencana yang di inisiasi oleh Danramil 06/Cimanggis, Mayor Kav Imam Purwanto melibatkan sedikitnya 130 personil yaitu seluruh anggota Koramil, Polsek Cimanggis, Puskesmas, PLN, Tagana , UPT Damkar dan Karang Taruna.
Menurut Danramil, latihan ini dilaksanakan untuk mendapatkan gambaran tentang kemampuan dan kesiapsiagaan Satgas bencana alam dalam penanggulangan bencana alam.
"Tujuan latihan ini untuk memersiapkan Satgas bencana alam di khususnya di wilayah Koramil 06/Cimanggis yaitu kecamatan Cimanggis dan Tapos. Jadi, apabila terjadi bencana alam, Satgas tingkat kecamatan sudah siap," kata Imam.
Dalam Latihan penanggulangan bencana alam ini, lanjut Imam, diberikan 12 materi
latihan meliputi : Penyiapan Posko, Dapur Umum, lokasi Pengungsian, Penyiapan tim evakuasi, petugas penerima bantuan, petugas kesehatan lapangan, petugas keamanan lokasi bencana, petugas Parkir d rute, petugas PLN, angkutan, petugas distribusi logistik, dan penyiapan petugas peralatan.
Danramil berharap dengan latihan penanggulangan bencana alam ini dapat mengedukasi masyarakat terkait kesiapsiagaan menghadapi bencana alam."Selama ini jika terjadi bencana alam masih banyak kelemahan yang dilakukan masyarakat. Setelah adanya latihan ini jika terjadi bencana Satgas bencana sudah siap. Tiap kecamatan ada 12 koordinator," tandas Imam.(ndi)
0 Comments