Idris Diusulkan Menjadi "Bapak Taman" Kota Depok


Cilodong, Depok Terkini
Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Kota Depok, Etty Suryahati  mengusulkan memberikan gelar kepada Walikota Depok Mohammad Idris sebagai "Bapak Taman" Kota Depok.

Hal itu dikatakan Etty Suryahati saat peresmian Taman Kelurahan wilayah Kecamatan Cilodong di Taman Kelurahan Jatimulya, Jalan Ar-Ridho, Cilodong, Depok, Sabtu (8/02/2020).

"Terkadang saya ingin memberi gelar kepada pak Wali sebagai Bapak Taman. Tidak salah kalau kita sebut pak Walikota ini Bapak Taman, karena sesuai janjinya beliau telah membangun puluhan taman di 63 Kelurahan di wilayah Kota Depok," ujar Etty dihadapan ratusan warga Kelurahan Jatimulya.


Hingga saat ini, lanjut Etty, sebanyak 100 Taman RW telah dibangun, kemudian Taman Kelurahan perhari ini sudah 42 Taman. Ditambah dengan pembangunan Alun-alun yang begitu megah di GDC.

"Orang-orang yang berkunjung ke Alun-alun sangat betah dan tidak mau pulang. Itu menunjukkan antusias warga dengan hasil yang dikaryakan oleh Walikota. Tidak ada kata lain, Walikota adalah Bapak Taman," tegasnya.



Dengan keberadaan taman dan alun-alun tersebut, Etty menambahkan, anak-anak muda yang semula bermain futsal harus bayar untuk sewa lapangan. Kini sudah bisa bermain futsal, basket dan tenis secara gratis karena sudah tersedia lapangan  di taman kelurahan."Alhamdulillah, ibu-ibu juga bisa sambil momong dan mengasuh anak di taman kelurahan. Itulah fungsi taman agar dapat dimanfaatkan secara bersama-sama," ucap Etty.

Sementara itu, Walikota Depok Mohammad Idris mengatakan, keberadaan taman kelurahan dan Alun-alun memiliki tiga fungsi. Pertama fungsi ekologi yaitu menjaga lingkungan hidup, kedua fungsi edukasi atau pendidikan dan ketiga fungsi ekonomi.

"Fungsi ini jangan sampai disalahtafsirkan seperti yang terjadi di Alun-alun. Fungsi ekonomi ini akan kita atur, diantaranya masalah kebersihan, dan kedisplinannya. Itu akan diatur oleh DLHK sebagai dinas penanggung jawab," tandas Idris.(ndi)

Post a Comment

0 Comments