Walikota melepas balon tanda dibukanya POR PGRI ke-73 |
Walikota Depok Mohammad Idris membuka Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke-73 tingkat Kota Depok di Stadion Yayasan Pendidikan Budi Insani, Jalan Boulevard Kawasan Grand Depok City (GDC), Cilodong, Depok, Sabtu (13/10/2018).
Porseni PGRI bertujuan menjalin tali silaturahmi sekaligus meningkatkan kemampuan para guru di Kota Depok.
Menurut Walikota, kegiatan Porseni ini memiliki nilai strategis bagi pembangunan di Kota Depok, khususnya dalam dunia pendidikan.
"Keberlangsungan pembangunan sangat ditentukan oleh keberlangsungan pendidikan dan ini sangat ditentukan bagaimana guru dan pengelola pendidikan bisa menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya."Betapa pun hebatnya kurikulum dan teknologi, tetap para guru adalah penentu dari keberhasilan pendidikan, dimanapun," kata Idris didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Depok, Mohammad Thamrin.
Kegiatan ini, lanjut Idris, untuk mengendurkan otot otot yang tegang ketika para guru berada dikelas menghadapi para siswa." Guru butuh refreshing, saya melihat kegiatan ini bagian dari refreshing, dan silaturahim. Semoga para guru menjadi sehat, segar dan bugar demi Kota Depok yang kita cintai,"tandas Idris.
Ketua panitia Porseni PGRI, H. Didin menambahkan bahwa Porseni dimulai 13 Oktober hingga 25 November 2018, mempertandingkan 11 cabang olahraga diantaranya voly, bulutangkis, dan tenis meja."Kegiatan ini diikuti 1680 guru yang memiliki kartu PGRI. Para pemenang akan mendapat pembinaan untuk mengikuti POR tingkat provinsi Jawa Barat," ujar Didin.(ndi)
0 Comments