Puskesmas Cilodong Diresmikan

Walikota menggunting pita peresmian Puskesmas Cilodong
Cilodong, Depok Terkini

Walikota Depok Mohammad Idris, Senin (08/01/2018) meresmikan penggunaan Puskesmas Cilodong yang telah selesai pembangunannya pada akhir tahun 2017. Puskesmas yang berada di sektor Melati Perum Grand Depok City tersebut kini berdiri megah dan siap melayani masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Depok, dr.Noerzaanti Lies Karmawati, mengatakan pembangunan puskesmas dilakukan secara bertahap dan ini sudah tahap ke 3.” ini adalah akhir dari pembangunan Puskesmas Cilodong.  Puskesmas cilodong ini membawahi 5 Kelurahan yaitu Kalimulya, Kalibaru,  Jatimulya,  dan Cilodong,”ujar Lies.

Dalam kepentingan kesehatan, kata Lies,  pihaknya juga ingin mewujudkan kenyamanan warga masyarakat dalam menggunakan fasilitas yang di sediakan serta kenyamanan sumberdaya manusia

Sementara itu, Mohammad Idris, mengatakan Puskesmas ini merupakan salah satu program mewadahi fasilitas pelayanan kesehatan Puskesmas 24 Jam Rawat Inap. “Ini bertahap sedang di upayakan untuk Ibu hamil dengan fasilitas yang ada . Yang terpenting SDM nya juga kita siapkan,  dan sementara Kementrian masih belum buka penerimaan PNS tapi kita masih di bolehkan mengangkan terlebih dahulu tenaga dalam bidang pelayanan masyarakat,”   Ujar Idris

Kepala UPT Puskesmas Cilodong, Ambar mengatakan  Puskesmas Cilodong buka selama 24 jam dengan target  perhari 250 orang.” kami juga mempunyai poli yaitu Poli umum, Gigi, Anak, Lansia dan Poli imunisasi kemudaian laboratorium serta farmasi,”terangnya.(dms)

Post a Comment

0 Comments