Petugas Jasa Raharja membantu warga yang berobat |
Puluhan warga Kecamatan Tapos berbondong-bondong mendatangi layanan pengobatan gratis yang digelar pihak Jasa Raharja Samsat Depok di ruang tunggu kantor Kecamatan Tapos, Rabu (06/9). Pengobatan gratis ini merupakan bentuk kepedulian Jasa Raharja (JR) kepada masyarakat di Kota Depok.
Penanggung Jawab JR Samsat Depok, Metha Amelia mengatakan pengobatan gratis seperti ini sebenarnya sudah berjalan secara rutin dua kali dalam sebulan. Biasanya, kata Metha, pengobatan gratis ini di fokuskan di terminal-terminal melayani para sopir dan masyarakat. Kali ini pengobatan gratis digelar di Kantor Kecamatan Tapos bersamaan dengan sosialisasi program T-Samsat dari pihak Bappenda,
”Kita gelar pengobatan gratis ini untuk membantu masyarakat, ternyata antusias wajib pajak sangat tinggi.”ujar Metha didampingi M. Gusti.
Tingginya antusias masyarakat untuk menikmati pengobatan gratis ini, sambung Metha menunjukkan bahwa masyarakat sangat membutuhkan layanan kesehatan."Masyarakat cukup antusias. Setelah mengikuti sosialisasi, mereka ikut pengobatan gratis termasuk para ASN kecamatan Tapos,"tuturnya.
Metha menjelaskan, pengobatan gratis menyiapkan seorang dokter dari Bhayangkara, dibantu petugas JR Perwakilan Bogor."Rata-rata keluhan penyakit warga adalah batuk, pilek, dan pegal-pegal. Karena itu, berbagai jenis obat telah disiapkan diantaranya obat anti kolestrol, obat batuk, antibiotik, dan lainnya," tandas Metha.(ndi)
0 Comments