Meriahkan HUT RI, PDAM Tirta Asasta GelarLomba Permainan Air

Sukmajaya, Depok Terkini

Walikota Depok Mohammad Idris membuka berbagai jenis lomba permainan air yang diselenggarakan Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Kota Depok dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-72.

Acara yang digelar di Kantor PDAM Tirta Asasta Jalan Ledeng, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Selasa (29/08) dihadiri pula Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna, Camat Sukmajaya Taufan Abdul Fatah, Kapolsek Sukmajaya Kompol GN Bronet Ranapati, Danramil 03/Sukmajaya Kapten Inf Kholidi, serta jajaran Direksi PDAM Kota Depok.

Menurut Direktur PDAM Tirta Asasta Kota Depok, Muhammad Olik. Perayaan HUT RI kali ini diadakan lomba yang berhubungan dengan permainan air, seperti masukkan pensil dalam botol air,  cangkul kendi, air bocor, panjat pinang miring dikolam berisi air, dan ambil bendera.

"Kita adakan juga hadiah doorprice dan jalan santai yang diikuti ratusan karyawan. Totalnya ada 280 orang,"kata Olik.

Adapun makna dari HUT RI ke72 ini, lanjut Olik, diharapkan jajaran PDAM Kota Depok untuk terus menjaga kerjasama dan kekompakkan."Makna kekompakkan bisa bisa terlihat dalam lomba memasukan air ke dalam pipa bocor. Dimana kita harus saling menutupi,"tandasnya.

Walikota Depok Mohammad Idris dalam kesempatan itu mengatakan, air merupakan salah satu kebutuhan manusia. Karena itu kita harus bisa berhemat dalam memakai air.

"Kalau orang Depok memakai air tanah terus-terusan pasti akan susah air, karena kurangnya perhatian warga terhadap penghematan air. Untuk itu dibutuhkan peran dari bapak ibu semua, khususnya jajaran PDAM . Kuncinya adalah kejujuran dan ketulusan. Itulah peran dan fungsi dari para pegawai PDAM," ujar Idris.(ndi)

Post a Comment

0 Comments