Posyandu di Jalan H Midi terlihat cantik setelah diperbaiki TNI |
Bangunan berukuran 5x7 meter di pinggir Jalan Raya Limo-Cinere yang semula tak terpakai dan
terbengkalai, kini berubah fungsinya menjadi Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) setelah diperbaiki TNI dalam program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD). Bangunan yang juga berada di Jalan H. Midi RW02 itu, kini bisa dimanfaatkan warga untuk memeriksakan kesehatan bagi ibu dan anak balita.
"Dulunya bangunan ini tempat nongkrong anak-anak muda, terkadang ada bekas botol miras. Tetapi bukan warga kami, kebanyakan orang luar yang nongkrong karena bangunan ini letaknya dipinggir jalan, jadi siapa yang mengawasinya,"jelas Khaerudin warga RT01/02, Kelurahan Limo saat mengerjakan penggalian sumur bor Posyandu bersama prajurit TNI, Kamis (27/04/2017).
Menurut dia, setelah bangunan direhab dan kini menjadi posyandu, maka diharapkan tidak ada lagi anak muda dari luar yang nongkrong ditempat ini. Bahkan nantinya Jalan H. Midi akan dipasangi portal sehingga menjadi lebih aman.
"Posyandu ini sekaligus sebagai Poskamling untuk menjaga barang-barang,"jelasnya.
Ia juga berterima kasih kepada TNI telah merubah bangunan menjadi posyandu yang sangat
memadai."Posyandunya dilengkapi kamar mandi dan teras. Kita lengkapi juga dengan menyediakan sumur bor dan listriknya,"tandas Khaerudin.(ndi)
0 Comments