TMMD Ingatkan Masyarakat Jaga kerukunan Beragama

Limo, Depok Terkini

Kegiatan non fisik Tentara Manunggal Membangun  Desa (TMMD) ke-98 mengajak masyarakat di wilayah Kecamatan cinere menghindari hal-hal yang dapat menimbulkan gesekan dan perpecahan kerukunan antar umat beragama.

"Kerukukan harus di mulai dari keluarga. Ciptakan kasih sayang dan komunikasi diantara anggota keluarga,"ujar Kapten Arh Made Rumbiawan dari Bintaldam saat memberikan penyuluhan kepada masyarakat di aula Kantor Kelurahan Gandul, Kecamatan Cinere, Kota Depok, Jawa Barat, Kamis (13/04/2017).

Sebagai warga negara Indonesa harus bersyukur karena Indonesia memiliki keanekaragaman suku, bahasa, budaya dan adat istiadat."Termasuk berbagai agama yang dianut masyarakat. Sebagai keluarga besar bangsa Indonesia kita harus bergaul dan berkomunikasi dengan siapa saja. Kalau semua rukun menjadi indah dan banyak saudara. Jangan membenci agama lain, harus saling menghormati,"tegas Made dihadapan para kader PKK, LPM, para ketua RW, RT, Karang Taruna dan tokoh masyarakat se-kelurahan Gandul, Limo, Depok.

Menurut dia, hakekat beragama adalah mengajarkan kebaikan, dan cinta kasih sesama manusia."Kerjasama antar umat beragama sangat diperlukan untuk menciptakan suasana damai dan kondusif. Hindari penyebaran agama kepada kelompok yang sudah beragama. Hindari pula pembangunan rumah ibadah ditempat yang mayoritas,"jelas Made.

Sementara itu, Ketua RW07, kelurahan Gandul mengatakan dari hasil penyuluhan ini, para ketua RT RW dapat mengetahui tentang pentingnya kebersamaan dan menjaga kerukunan antar umat beragama.

"Penyuluhan ini sangat bagus mengingatkan warga untuk saling menghormati dan menghargai diantara umat beragama. Apalagi kondisi Pilkada DKI terlihat sekali antar agama mulai pecah. dengan adanya pemahaman seperti ini sangat bagus, dampak dari Pilkada DKI dengan warga Depok sangat terasa. karena itu, kami berterima kasih dengan diadakannya penyuluhan ini. Mudah-mudahan berdampak lebih baik untuk persatuan dan kesatuan bagi warga. Kita akan sampaikan hasil penyuluhan ini kepada warga,"ungkap H. Madani.(ndi)

Post a Comment

0 Comments