Pekerjaan Rehab Rumah Tarjo Capai 20 Persen

Grogol, Depok Terkini

Memasuki hari ketujuh pelaksanaan kegiatan fisik Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-98 di wilayah kecamatan Limo nampaknya berjalan lancar dan belum menemui kendala berarti.

Salah satunya pekerjaan rehab rumah tidak layak huni milik Tarjo di RT02/06, Kelurahan Grogol, Kecamatan Limo, Depok.

"Proses pekerjaan sudah mencapai 20 persen. Pekerjaan meliputi plester seluruh tembok luar dalam hingga pengacian,"ujar Pelda Yunus, Penanggung Jawab rehab rumah milik Tarjo kepada wartawan, Rabu (11/04/2017).

Sementara itu, Tarjo pemilik rumah mengatakan dirinya hanya bisa membantu para anggota TNI yang memperbaiki rumahnya.

"Saya bukan tukang, jadi saya bantu sebisanya saja. tidak bisa maksimal,"ujar Tarjo yang kini terbaring sakit akibat kelelahan.

Dari pantauan di lokasi, terlihat prajurit TNI terus berjibaku mengerjakan rehab rumah milik Tarjo. Ada yang membuat adukan, mengayak pasir, melakukan pemlesteran dan mengaci.(ndi)

Post a Comment

0 Comments