Koramil 03/Sukmajaya Bantu Penanganan Tanah Longsor

Sukmajaya, Depok Terkini

Sebanyak 10 anggota Koramil 03/Sukmajaya bersama unsur kepolisian, aparat pemerintah serta masyarakat bahu membahu membersihkan tumpukan tanah longsor di Perum Pesona Khayangan RT02 RW27, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya, Depok, Selasa (21/2/2017).

Akibat longsor tersebut sebuah rumah milik Alm Bambang di Jalan Kutai Ujung No.322 RT09 RW16 rusak berat, khususnya bagian dapur dan kamar mandi yang terseret longsor.

Menurut Danramil 03/Sukmajaya, Kapten Inf Kholidi. Longsor diperkirakan terjadi pada pukul 06.00, dan tidak ada korban jiwa.

"Kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah. Kita bantu membersihkan tanah yang menutupi ruas jalan bersama Satgas Dinas PUPR,"jelas Kholidi di lokasi longsor.

Sementara itu, Ketua RW 16 Heru Prastiono mengatakan, hujan lebat dan terus menerus mengakibatkan pagar perumahan yang membatasi tebing rumah alm Bambang tiba tiba longsor.

"Tidak ada korban, saat itu pemilik rumah berada di ruang depan,"ungkapnya.
Dikatakan, saat mendengar suara gemuruh mereka langsung keluar rumah."Kita minta keluarga Bambang mengungsi guna menghindari longsor susulan,"pungkasnya.(ndi)

Post a Comment

0 Comments