Rezki M Noor Jabat Ketua PIRA Kota Depok

Beji | Depok Terkini

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok fraksi Gerindra, Rezki M Noor dipercaya memimpin organisasi Perempuan Indoneisa Raya (PIRA) Cabang Kota Depok. Para pengurus PIRA Kota Depok dilakukan di RM Betawi Ngoempul jalan Raya Tanah Baru, kecamatan Beji, Depok, Minggu (8/1/2016).

Hadir dalam pengukuhan tersebut Dewan Anggota DPR RI fraksi Gerindra, Nurodji, Ketua PC PIRA Jawa Barat Prasetyawati, Ketua DPC Gerindra Kota Depok, Pradi Supriatna, dan jajaran pengurus PIRA kota Depok.

Menurut Rezki M Noor, PIRA merupakan salah satu organisasi dari Partai Gerindra yang menjaring aspirasi perempuan Indonesia Raya.

"Sayap partai ini merupakan underbow partai Gerindra. Kita harus bisa membantu para wanita yang selalu tertindas dan terzholimi. kita harus berani dan berperan aktif dalam membantu kaum perempuan di Kota Depok."tegasnya.

Selain itu, tujuan organisasi ini juga untuk meningkatkan perekonomian keluarga yaitu dengan pemberdayaan perempuan dengan cara mencari peluang dan berkreasi. Kita juga akan membantu pemerintah dalam pemberantasan buta huruf dan penanganan kDRT,"terangnya.

Sementara itu, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Depok Pradi Supriatna juga sebagai Wakil Walikota Depok mengatakan untuk meningkatkan ekonomi warga perlu di kembangkan kreasi kreasi positif dan ide kreatif dari masyarakat.

"Perlu ada de-ide kreatif yang bisa digulirkan. Saya bisa berikan peluang untuk di kerjasamakan dengan Dinas pertanian, Dinas Pasar dan UMKM dan Dinas sosial. Ini sangat potensial dan prospek untuk dimanfaatkan. Namun pengajuannya harus berbentuk proposal," jelas Pradi.

Pradi meyakini melalui wadah organisasi PIRA semua bisa diwujudkan. Kita punya organisasi yang memiliki pandangan dan visi kedepan, diantara visinya yaitu pertama membangun hak-hak perempuan. "Saya akan dukung organisasi ini untuk kegiatan di seluruh wilayah Depok. yang penting komunikasi dulu,'kata Pradi.

Karena itu, Pradi berharap organisasi PIRA dapat bersinergi dengan Pemerintah kota Depok dalam memperjuangkan hak-hak perempuan.'Tentunya dengan tidak menyalahi undang-undang dan peraturan yang berlaku,'tandasnya.(ndi)

Post a Comment

0 Comments