Walikota Depok Mohammad Idris melakukan kunjungan ke lokasi proyek uprating intalasi pengolahan air (IPA) di PDAM Tirta Asasta Depok Jalan Legong Raya, Sukmajaya Depok, Senin (05/12/2016).
Proyek senilai 13,4 milyar yang dikerjakan oleh perusahaan PT. Indisi itu untuk meningkatkan kapasitas produksi ait bersih PDAM. Sebelumnya kapasitas produksi air bersih PDAM hanya 100 liter per detik, dengan diselesaikan uprating IPA ini PDAM diprediksi mampu memproduksi air bersih 300 liter per detik.
Idris menyebutkan, secara keseluruhan proyek-proyek besar di kota Depok sudah hampir selesai proses pembangunannya. Salah satu contoh proyekuprating IPA PDAM Depok sudah mencapai 90 persen. Dirinya optimis proyek yang bersumber dari dana alokasi khusus (DAK) Pusat ini selesai pada 25 Desember 2016.
"Harapannya PDAM mampu meningkatkan jumlah layanan air bersih ke warga Depok akhir tahun 2017 nanti," kata Idris.
Walikota menambahkan, sesuai dengan laporan PDAM Depok telah mencapai target tahun 2016 yakni sebesar Rp.6 milyar. Dengan adanya uprating IPA ini diharapkan ada peningkatan dari segi pendapatan minimal dua kali lipat dari tahun ini.
Ditempat sama, Direktur Utama PDAM Tirta Asasta Depok, Olik Abdul Holik mengatakan setelah dilakukannya uprating IPA ini PDAM akan mampu menambah sebanyak 12 ribu pelanggan baru. Disamping itu PDAM Depok juga akan mampu meng-cover supply air bersih pelanggan PDAM di daerah Tapos
"Pelanggan PDAM saat ini sebanyak 58.000, target 2017 pelanggan PDAM kurang lebih 70.000. Kemudian terkait supply air ke daerah Tapos, selama ini supply air pelanggan PDAM Depok di daerah itu masih dibantu PDAM Bogor. Kalau uprating dan instalasi pipa sudah selesai 2017 ini nanti supply air bersih daerah Tapos PDAM Depok yang cover," tutupnya.(dms)
0 Comments