Perbaikan Jembatan Balongsari Ditinjau Walikota

Cipayung, Depok Terkini 

Walikota Depok Mohammad Idris bersama Kepala Dinas Bimasda Meninjau proyek perbaikan jembatan Balongsari di kecamatan  Cipayung, Depok, Rabu (22/11/2016)

usai menijau lokasi jembatan kepada wartawan walikota mengaku optimis bahwa pekerjaan perbaikan jembatan yang menghabiskan anggaran sekitar Rp.400 Juta di perkirakan selesai pada minggu depan.

"Pekerjaan perbaikan sudah di lakukan selama 2 minggu. Jembatan ini rusak sejak 18 juli 2016
lalu dan belum ada perbaikan dari pemerintah,"kata Idris

Dijelaskan walikota tahun ini ada sekitar 45 jembatan dari 150 jembatan yang di perbaiki "perbaikan di lakukan baik dari yang kecil hingga yang besar. Dibutuhkan anggaran sebesar Rp.18
milliar untuk memperbaiki 45 jembatan tersebut."Ungkap walikota di dampingi Kadis Bimasda, Manto.

Saat ini, lanjut walikota Lebar jembatan sudah di tambah dari sebelumnya 3,5 Meter menjadi empatmeter. Kedepanya direncanakan akan di buat jalur sepeda dan joging track.

Terkait banyaknya jembatan gantung yang ada di sepanjang sungai ciliwung diakui Walikota tidak memiliki izin karena semua itu merupakan otoritas dari Balai Besar Wilayah Sungai Cisadane-Cileungsi (BWSCC).

"Salah satu contohnya jangan sampai salah paham,Jembatan gantung yang ada di sepanjang ciliwung
itu engga ada izin semua sebab itu otoritas dari Balai Besar Wilayah Sungai Cisadane-Cileungsi
(BWSCC).kita tidak bisa intervensi kecuali izin BWSCC di bangun jembatan,".tutup Walikota.(Dms)

Post a Comment

0 Comments