Meraih 41 suara dan menyisihkan tujuh calonnya pada Konferensi Ranting 7 PGRI Cabang Kecamatan Sukmajaya yang digelar di SDN Mekarjaya 31 di Komplek Pelni di Kelurahan Baktijaya, Kamis (13/10), Kepala SDN Cisalak 4 Nacih terpilih menjadi Ketua Ranting 7 PGRI Kecamatan Sukmajaya untuk masa bakti 2016-2021.
Pemilihan pengurus ranting 7 PGRI yang dihadiri Ketua PGRI Cabang Kecamatan Sukmajaya Salim Hasan dan wakilnya Amas Tamaswara serta sekretaris umumnya Arif Suryadi dan Kepala UPT Pendidikan TK/SD setempat Abdul Hamid juga Ketua K3S Yan Karyana itu diikuti oleh 72 anggota PGRI di ranting tersebut.
Dalam sambutannya Ketua Ranting 7 PGRI Kecamatan Sukmajaya, Nacih mengajak seluruh anggota PGRI di Ranting 7 untuk bersama-sama melaksanakan semua program kerja PGRI. Dia juga meminta anggota PGRI untuk memberikan dukingan kepada dirinya dalam melaksanakan amanah dan kepercayaan kepada dirinya sebagai Ketua Ranting 7 PGRI Kecamatan Sukmajaya.
"Saya ga bisa jalan dan melaksanakan tugas-tugas saya, tanpa dukungan semua anggota PGRI untuk menjalankan roda organisasi guru ini. Dengan dukungan dan kebersamaan kita dapat mewujudkan semua program dan harapan anggota," kata Nacih yang juga Kepala SDN Cisalak 4 ini.
Dalam kepengurusannya itu, Nacih didampingi Amyani selaku wakilnya, Maman Sutarman selaku sekretaris, Rumintang Manurung sebagai bendahara dan Surya selaku wakil sekretaris organisasi tersebut.(ash)
0 Comments