Managemen TPA Cipayung Harus Dibenahi

Balaikota | Depok Terkini

Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Depok menggelar evaluasi kebersihan di Kota Depok bersama seluruh jajaran OPD di aula Teratai lantai 5, Gedung Balaikota Depok, Jum.at (7/10).

Hadir dalam acara tersebut Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna, perwakilan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Sudirman, serta para kepala OPD Pemkot Depok.

Dalam paparannya, perwakilan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Sudirman menilai secara sepintas Kota Depok sudah bersih dan menarik. Namun yang lebih penting, kata Sudirman, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) sampah Cipayung harus ada perubahan. Apalagi TPA Cipayung memiliki fasilitas berupa delapan alat berat,

" Kalau semua alat berat itu dikerahkan dengan managemen persampahan yang bagus pasti bisa mengatasi masalah sampah. Saya yakin Depok pasti bisa, apalagi didukung semangat Walikota dan Wakilnya yang baru, pasti ada perubahan,"jelasnya.

Menurut dia , pengelolaan TPA secara baik itu merupakan amanat UU pasal 44, karenanya harus dikelola dengan benar. Pengelolaan TPA diantaranya bagaimana cara menimbun sampah, pengolahan lindinya, dan penataan truk angkuta sampah, dan lainnya.

Selain TPA, kata Sudirman, terdapat 20 faktor komponen pendukung kebersihan di Kota Depok yang menjadi penilaian untuk meraih adipura. Komponen itu diantaranya taman, sekolah, rumah sakit, pasar, terminal, jalan, sungai, dan lainnya.

"Kalau 20 komponen itu bagus, tapi TPA nya tidak bagus jangan harap bisa raih adipura. Sebagai kota juga harus punya branding, jadi selain bersih dan cantik tapi punya nilai jual. Jadi apa yang bisa ditonjolkan Depok,"ungkap Sudirman.

Dikatakan, saat ini kuliner di Depok sudah banyak sekali, bahkan sudah ada hotel. Hal itu menandakan bahwa ada orang mau investasi karena Depok sudah bersih."Kebersihan di Kota Depok kalau berdasarkan penilaian adipura baru diatas 50 persen,"tandasnya.

Wakil Walikota Depok, Pradi Supriatna mengatakan masalah kebersihan bukan hanya tugas pemerintah, dinas kebersihan dan pertamanan, lingkungan hidup, dan pekerjaan umum saja. Tetapi menjadi tugas semua unsur masyarakat.

" Kita adalah team work dan kebersihan harus kita mulai dari diri kita dulu,"ujar Pradi. (ndi)

Post a Comment

0 Comments