Balaikota | Depok Terkini
Wakil Walikota Depok Pradi Supriatna mengatakan keberadaan Koperasi di Kota Depok saat ini semakin berkembang setelah dilakukan invetarisir oleh Dinas Koperasi, UMKM dan Pasar. Karena itu dinas terkait harus selalu memberikan pembinaan dan mendorong baik secara kelembagaan, sumber daya manusia (SDM), dan penyelenggaraan laporan akhir tahun.
"Puluhan Koperasi di Kota Depok rutin menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT). Ini membuktikan bahwa koperasi tersebut sehat dan berjalan. Mana tau nanti dari SDM ini bisa kita dorong ke tingkat provinsi maupun nasional. Kita sadar betul bahwa koperasi merupakan soko guru, ini yang akan saya kuatkan di Depok,"tegas Pradi saat melepas peserta funbike dan jalan sehat HUT Koperasi ke-69 sekaligus penutupan Pekan Koperasi di Balaikota Depok, Sabtu (23/7).
Menurut Pradi, Koperasi di Kota Depok harus lebih digalakkan dan diaktifkan kembali sehingga
diharapkan dapat mendorong perekonomian dan bisa mensejahterakan masyarakat.
"Aktifkan dan galakkan koperasi untuk kesehjateraan masyarakat. Semoga Koperasi di Depok semakin berkembang. Saya juga anggota koperasi Garuda yang bergerak di bidang jasa,"ungkapnya.
Ditempat yang sama, Panitia Pekan Koperasi Kota Depok 2016, Harno mengatakan kegiatan pekan
koperasi dalam memperingati HUT Koperasi ke-69 dimulai sejak 18 Juli 2016 dengan kegiatan bakti
sosial seperti penjualan sembako murah, santunan yatim dan dhuafa, donor darah, dan pembukaan
bazar dirangkai dengan lomba marawis. Selanjutnya lomba mewarnai anak, dan ditutup dengan funbike dan gerak jalan.
"Ada 108 koperasi yang ikut memeriahkan Pekan Koperasi ini,"terangnya.
Ketua Dekopinda Teguh Prajitno mengatakan kegiatan pekan koperasi ini untuk memberikan semangat agar gerakan koperasi di Depok menjadi lebih bergairah.(ndi)
0 Comments