Cipayung | Depok Terkini
Puluhan warga di wilayah Kecamatan Cipayung terpaksa harus antri untuk mengikuti pengobatan kesehatan KB gratis yang digelar Koramil 01/Pancoran Mas, Kodim 0508/Depok di Puskesmas Cipayung, Depok, Selasa (26/7).
Pengobatan KB gratis kerjasa dengan Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Kesehajateraan Keluarga (BPMK) Kota Depok serta Dinas Kesehatan Kota Depok dihadiri langsung Dandim 0508/Depok Letkol Inf
Slamet Supriyanto, Camat Cipayung Asep Rahcmat, Pasiter Kapten Kav Syahroni, Danramil 06/Cimanggis Mayor Inf Soekarno, lurah Cipayung dan Danramil 01/Pancoran Mas Kapten Arh Sairi.
Menurut Dandim 0508/Depok Letkol Inf Slamet Supriyanto. pengobatan KB kesehatan ini dalam rangka mensukseskan program pemerintah dalam menekan pertumbuhan penduduk. Pengobatan meliputi pergantian dan pemasangan alat KB berupa implan, suntik, spiral dan papsmear."Targetnya sebanyak 100 warga di kecamatan Cipayung, pengobatan akan dilanjutkan ke seluruh kecamatan di Kota Depok."kata Slamet.
Dandim berharap dengan ikut dalam program keluarga berencana akan tercipta keluarga yang sehat dan sejahtera."Kita sukseskan program KB di Kota Depok, dengan ikut KB akan menjadi keluarga kecil yang dan sejahtera,"tandas Dandim.
Sementara itu, Munawaroh warga RT06/03 Kelurahan Pondok Jaya mengaku sudah sembilan tahun ikut program KB menggunakan implan."Setiap ganti implan saya selalu menunggu pengobatan gratis dari Koramil. Soalnya kalau ganti alat KB di klinik atau rumah sakit biayanya cukup mahal. Disini selain gratis juga dapat sembako,"tutur Manawaroh.(ndi)
0 Comments