Pengurus Koperasi Dilatih Kewirausahaan

Margonda | Depok Terkini

Dinas Koperasi, UMKM dan Pasar (DKUP) tengah menggelar pelatihan kewirausahaan koperasi yang ditujukan bagi pengurus koperasi yang ada di Depok. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Kepala DKUP Kota Depok, A Kafrawi.

“Saat ini koperasi jumlahnya 600, yang aktif 60 persen, yang sehat 84 koperasi. Kegiatan tengah berlangsung, saat ini sudah angkatan keempat,” ujar Kafrawi, kemarin.

Ia menjelaskan, bahwa anggota yang mengikuti pelatihan itu meliputi, pengurus, pengawas dan menejer koperasi.

“Kami berharap dengan adanya pelatihan itu kelembagaan koperasi di Depok bertambah kuat. Pengurus, pengawas dan menejer koperasi tambah memahami tentang perturan koperasi yang baru,” paparnya.

Dikatakannya, saat ini ada 16 keputusan Menteri Koperasi dan UMKM yang perlu disosialisasikan kepada pengurus koperasi.

“Sehingga, setelah pelatihan ini lebih memahami dan mengerti lagi tentang tata cara pengelolaan koperasi yang baik,” ungkapnya.

Asisten Deputy Keanggotaan Kementerian Koperasi dan UKM, Salikhan mengungkapkan bahwa Kementerian Koperasi dan UMKM juga telah menjalankan program bantuan permodalan bagi pelaku UKM dan pelatihan SDM bagi koperasi.

“Hingga saat ini jumlah koperasi secara nasional mencapai 209 ribu lebih. Data yang aktif sebanyak 147 ribu, yang telah melakukan RAT pada akhir 2015 kemarin mencapai 80 ribu. Masalahnya apakah mereka melakukan RAT atau tidak RAT, biasa saja koperasi tersebut RAT namun tidak lapor karena memang tidak ada kewajiban pemerintah hadir dalam RAT, yang wajib adalah koperasi harus lapor,” tandasnya.(rt)

Post a Comment

0 Comments