Najwa, Siswa Sukamaju 10 Dibina untuk FLS2N Jabar

Sukmajaya | Depok Terkini

Najwa Coesyarani siswa kelas 5 SDN Sukamaju 10 yang dipimpin Mardanih, saat ini mengikuti pembinaan dan pelatihan khusus olah vokal di sekolahnya.

Diharapkan ia dapat tampil prima di Fistival Lomba Seni Siswa (FLS2N) 2016 Tingkat Jawa Barat (Jabar) di Lembang, Bandung, pada Mei medatang.

"Seperti diketahui Najwa berhasil meraih juara pertama FLS2N 2016 Tingkat Kota Depok, pada 30 Maret lalu sekaligus mengantongi tiket ke lomba serupa di Tingkat Jawa Barat pada Mei mendatang," kata Mardanih yang juga Ketua Forum Komunikasi Guru Olahraga (FKGO) Kecamatan Cilodong, Senin (18/4), saat berbincang dengan Depok Terkini di sela-sela kegiatan Lomba Pasanggiri 2016 Tingkat Kecamayan Cilodong di SDN Sukamaju 5 yang dipimpin Neng Yuhani.

Menurut Mardanih, prestasi yang diraih Najwa dapat menjadi motivasi bagi siswa lainnya di SDN Sukamaju 10 untuk berlomba meraih prestasi sesuai dengan bakat dan minat masing-masing siswa. Di mana dalam aktifitas kegiatan belajar dan mengajar (KBM) potensi, bakat dan minat itu mereka implementasikan dalam kegiatan ekstrakurikuler (ekskul).

"Dalam pembinaan tersebut, didasari pada Program Tuk Prof Bamis, di mana pada pelajaran ekskul itu mereka memakai baju sesuai dengan keinginan dan cita-cita masing-masing siswa," kata Mardanih.(ash)

Post a Comment

0 Comments