Pancoran Mas | Depok Terkini
Ada Kabar gembira buat warga Depok, khususnya bagi warga pemilik kendaraan bermotor baik roda dua maupun roda empat. Saat ini Samsat keliling (Samling) Cinere sudah menyiapkan jadwal tetap untuk melayani masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor (PKB).
Bahkan layanan Samling Samsat Cinere menawarkan proses cepat yakni lima menit selesai.
Menurut Kasubag TU Samsat Cinere, Hari Supada. Sesuai jadwal yang telah ditetapkan, Bus Samling akan ditempatkan di dealer motor Honda (Motorcare) di Jalan Raya Sawangan, kelurahan Mampang, Kecamatan Pancoran Mas setiap Selasa, pukul 08.00-13.00WIB. Selanjutnya setiap Kamis ditempatkan di Cinere Mall Jalan Raya Cinere, Kecamatan Cinere mulai pukul 08.00-13.00WIB.
"Kami layani masyarakat dengan sistem jemput bola. Silahkan manfaatkan layanan Samling dengan jadwal yang sudah ditentukan,"jelas Hari saat uji coba penempatan bus Samling di dealer motor Honda (Motocare) Jalan Raya Sawangan, Pancoran Mas, Depok, Rabu (10/2).
Lebih lanjut Hari mengatakan, penempatan bus Samling di Honda Motocare ternyata mendapat respon positif masyarakat sekitar. Bahkan pihak dealer sangat mendukung keberadaan layanan samling karena para konsumennya dapat membayar pajak kendaraan bermotor sambil servis kendaraan miliknya
."Masyarakat sangat antusias. banyak pemilik kendaraan yang sedang servis motor bisa langsung membayar pajak kendaraan. Ada juga yang sekedar bertanya terlebih dahulu,"jelas Hari.
Namun demikian, lanjut Hari, layanan Samling hanya dikhususkan untuk perpanjangan satu tahunan saja. Jika semua persyaratan terpenuhi maka bisa langsung diproses."Untuk layanan BBM, perpanjangan lima tahunan dan lainnya tetap harus ke Samsat induk di Cinere,"terangnya.(ndi)