Pancoran Mas | Depok Terkini
Ratusan anggota Kodim 0508/Depok menggelar Sholat Istisqo sebagai bentuk keprihatinan sekaligus memohon doa kepada Allah SWT terkait musibah kekeringan dan bencana asap di Indonesia.
"Sholat Istisqo berjamaah ini digelar serentak di seluruh jajaran TNI, mulai dari Mabes hingga ke satuan terkecil. Ini sebagai upaya terhadap fenomena kekeringan dan kebakaran hutan yang terjadi, kita memohon kepada Allah SWT agar segera diberikan hujan,"kata Komandan Kodim (Dandim) Depok, Letkol Inf Santosa kepada wartawan di lapangan Makodim Depok, Rabu (28/10).
Menurut Santosa, wilayah yang mengalami kekeringan dan kebakaran adalah Kalimantan dan Sumatra. Bencana itu bisa berdampak ke persoalan yang lebih besar.
" Mudah-mudahan segera turun hujan sehingga bisa membantu mengurangi bencana asap. Ini bencana luar biasa, karenanya kita mohon dengan sholat Istisqo,"katanya.
Terkait upaya TNI mengatasi kekeringan di Kota Depok, Dandim menjelaskan bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah Kota Depok.
"Setelah kita melaksanakan sholat ini, mudah-mudahan pemerintah Kota Depok juga menyelenggarakan sholat Istisqo dengan jumlah massa yang lebih banyak. Kita akan libatkan seluruh komponen masyarakat,"ungkapnya.(ndi)