Margonda | Depok Terkini
Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Kota Depok mengklaim telah mengerjakan sedikitnya 400 paket jalan lingkungan (Jaling) di 11 kecamatan se Kota Depok. Proyek tersebut kini telah dimulai dan ada pula yang telah selesai pengerjaannya.
“Ada 400 paket jalan lingkungan yang kami kerjakan tahun ini, pembangunan jaling hampir merata di Kota Depok, itu berdasarkan aspirasi masyarakat yang diusulkan dalam Musrenbang tahun 2014,” ujar Manto, Kepala DBMSDA Kota Depok, kemarin.
Ia menambahkan, dari 400 paket pekerjaan total keseluruhan anggaran yang dipergunakan mencapai kurang lebih Rp 40 miliar. Dijelaskannya, masing-masing titik pembangunan jaling mencapai Rp 100 juta.
“Itu pengadaan langsung (PL). Ada juga yang melalui LPSE atau ULP, kini sudah hampir 80 persen sudah SPK, tinggal pelaksanaannya saja. Insya Allah sampai akhir tahun nanti 400 paket dapat terselesaikan, kami sudah bergerak sejak 5 September lalu,” paparnya.
Lebih lanjut ia meyakinkan, bahwa pekerjaan jalan lingkungan akan selesai secara keseluruhan pada akhir November mendatang.(ndi)