Balaikota | Depok Terkini
Menjelang berakhirnya masa tugas, Walikota Depok Nur Mahmudi Ismail berpamitan dengan memberikan bingkisan kepada petugas Dishub dan Satpol PP.
Pemberian tali asih itu dilakukan dalam perjalanan dari rumah hingga ke Balaikota Depok, sebelum menjadi Inspektur upacara HUT RI ke-70.
"Saya silaturahim sambil tali asih. Isi bingkisan saya tidak tau, saya pamitan dalam upacara HUT RI, bukan dalam kegiatan. Insya Allah saya masih bertugas sesuai aturan sampai Januari 2011,"ujar Nur Mahmudi di Balaikota Depok didampingi Istri Nur Azizah Tahmid, Senin (17/8).
Menurut Nur Mahmudi, pemberian tali asih bukan hanya ke petugas Dishub dan Satpol PP saja, di perjalanan ia juga mengklaim memberikan bingkisan kepada tukang ojeg, dan petugas di Pospol.
"Banyak tadi, ada tukang ojeg dua orang, dan petugas pospol dua, juga pol pp,"terangnya.(ndi)