Sukmajaya | Depok Terkini
Pasangan calon walikota dan wakil walikota Depok yang akan bertarung pada Pilkada Desember 2015, diminta mampu memberantas minuman keras (Miras). Hal itu ditegaskan Ketua FPI Kota Depok Habib Idrus Algadri disela Musyawarah Wilayah III FPI Depok di Balai Rakyat, Sukmjaya, Depok, kemarin.
Menjelang Pilkada Depok, Idrus ingin Ketua FPI baru nantinya mampu meminta tiap calon walikota agar mampu memberantas miras, diskotik, hingga narkoba. FPI, kata dia, akan mendukung walikota yang mampu menjamin hal itu."Miras, diskotik, itu harga mati tak boleh ada di Depok. Ketua FPI nantinya harus mampu bersikap tegas terhadap cawali Depok, tempat hiburan boleh tapi terbuka," ungkapnya.
Musyawarah wilayah yang diikuti sedikitnya ratusan laskar FPI akan memilih calon ketua dan
pengurus FPI Depok periode 2015-2020. Sedikitnya ada tujuh calon dalam Muswil kali ini. Ketujuh calon ketua FPI Kota Depok yaitu Ketua Pembina DPW FPI Ustadz Agus Rahmat, Wakil Ketua Bidang Jihad Ahmad Yani, Wakil Ketua Bidang Da`wah Ustadz Ghofur, Wakil Ketua Bidang Nahi Munkar Habib Ja`far bin Syahab. Selanjutnya Dewan Kehormatan DPC FPI Cilodong Habib Muhammad Syahab, Ketua Dewan Syuro DPC Cilodong Ustdz mukhlis, dan Ketua DPC
Pancoranmas Ustadz Aziz Ammi.
"Calon terkuat kemungkinan Ustad Agus dari Cipayung Jaya, namun mekanismenya ketujuh calon ini yang memilih adalah 33 anggotaa DPC dan diajukan ke DPD dan DPP nanti disana akan ditentukan ketuanya," ungkap Idrus lagi.(ndi)
0 Comments