Cinere | Depok Terkini
Setelah berhasil meraih juara pertama Lomba Sekolah Sehat tingkat Kecamatan hingga tingkat Kota Depok. SMP SMA Islam Dian Didaktika akhirnya diikut sertakan dalam lomba sekolah sehat ke tingkat provinsi Jawa Barat. Hal itu ditegaskan Wakil Walikota Depok Idris Abdul Shomad saat meninjau persiapan sekaligus memberikan pembinaan sekolah sehat di SMP SMA Islam Dian Didaktika, Cinere, Depok, Kamis (30/7).
"Lomba sekolah sehat tingkat Kota Depok berhasil diraih SMP SMA Islam Dian Didaktika. Ini sangat membanggakan dan hanya juara pertama saja yang dibawa ke tingkat provinsi,"ujar Idris yang juga sebagai Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) Kota Depok.
Idris juga mengaku optimis jika SMP SMA Islam Dian Didaktika yang mewakili Kota Depok ke tingkat provinsi Jabar bisa meraih juara pertama."Insya Allah, saya optimis setelah melihat kondisi langsung di sekolah Dian Didaktika, Depok bisa dapat nomor satu di Jabar, bahkan ke tingkat nasional,"tegasnya.
Saat ini, lanjut Idris, sekolah sedang dalam persiapan mengikuti lomba dan diperkirakan verifikasi akan dilakukan pada September 2015. Pemerintah kota selalu memberikan pembinaan dalam bentuk penyuluhan dan fasilitasi dari dinas terkait. Menurutnya, ada 10 standar kriteria sekolah sehat yang harus dipenuhi, diantaranya ruang kelas harus berukuran 1,75 meter persegi persiswa, tingkat kebisingan rendah, toilet yang ideal, kantin sehat, dan tersedianya sarana olahraga.
"Dengan sekolah sehat, kita ingin wujudkan guru dan anak didik yang sehat,"tandas Idris.
Ketua Yayasan Sekolah Dian Didaktika, Nunik Murdiati Sulastomo mengatakan, saat ini pihaknya sedang dalam persiapan mengikuti lomba sekolah sehat tingkat provinsi Jawa Barat. Upaya yang dilakukan dengan memperluas sarana kantin yang saat sudah ada.
"Kita rutin menjaga kebersihan sehingga siswa menjadi sehat dan semakin berprestasi. kerja bakti seminggu dua kali, seluruh siswa dilibatkan sebelum jam belajar. Ikut atau tidak ikut lomba, sekolah harus tetap bersih dan sehat,"tandas Nunik.(ndi)
0 Comments