Penyaluran Insentif, Walikota Minta RT-RW Miliki Rekening

Sawangan | Depok Terkini

Pemerintah Kota Depok meminta para ketua RT, RW dan LPM bisa memiliki rekening bank pribadi untuk mempermudah penyaluran bantuan dari pemerintah kota.  

"Ke depan, kami berharap para ketua RT, RW dan LPM agar memiliki rekening pribadi. Hal tersebut tentu untuk mempermudah penyaluran bantuan bagi mereka," ujar Nur Mahmudi Isma'il, Walikota Depok saat memberikan pemberian bantuan dana operasional kepada ratusan ketua RT, RW dan LPM di wilayah Kecamatan Sawangan, kemarin.

Dirinya mengungkapkan, para ketua RT, RW dan LPM nantinya akan mendapatkan legalitas dari kelurahan terlebih dahulu. Selain itu, rekening yang dimiliki para ketua RT, RW dan LPM ke depannya dapat dipergunakan untuk kepentingan lembaga mereka.  

"Jadi tidak perlu pakai kuasa lagi ketika mengambil bantuan seperti ini, semuanya langsung masuk rekening mereka. Memang perlu biaya untuk membuka rekening, namun kan bisa digunakan seterusnya," paparnya.  

Lebih lanjut ia menjelaskan, semangat efisiensi terus dilakukan baik oleh pemerintah pusat maupun daerah. Dari itu, segala jenis bantuan soial kini tidak bisa lagi diberikan secara langsung, akan tetapi harus melalui mekanisme yang benar.  

"Berbagai kegiatan bantuan mengalami evolusi, bantuan harus diberikan kepada lembaga yang berbadan hukum, ini memang tambah sulit. Ini tuntutan agar pemerintah tidak boros," ungkapnya. 

Hal senada juga diungkapkan oleh Camat Sawangan, Eko Herwiyanto. Dirinya juga mendorong agar ke depan para ketua RT, RW dan LPM memiliki nomor rekening pribadi."Memang kami harapkan demikian agar mereka dapat memiliki rekening masing-masing. Selain untuk mempermudah bantuan dana operasional, hal tersebut juga untuk mendukung program Pemerintah Kota Depok yakni smart city," tandasnya.  

Dalam kesempatan itu, Eko menjelaskan ketua RT yang mendapatkan dana operasional sebanyak 388, RW 77 dan 7 LPM. Dirinya berharap agar dana operasional itu dapat digunakan dengan sebaik-baiknya.   "Kalau memang anggarannya ada boleh saja dana operasional mereka ditingkatkan lagi. Namun yang jelas, untuk saat ini kita syukuri mudah-mudahan ke depannya bisa meningkat," jelasnya.(rt)

Post a Comment

0 Comments