Kelurahan Pasir Gunung Selatan Lakukan Pemutakhiran Data

Cimanggis | Depokterkini.com

Kelurahan Pasir Gunung Selatan, Kecamatan Cimanggis mengumpulkan RT/RW guna melakukan Rekapitulasi Manual Tingkat Kelurahan Hasil Forum Konsultasi Publik Pemutakhiran Basis Data Terpadu 2015 di Aula, Kamis (11/6).

Lurah Pasir Gunung Selatan Meidi Gunawan mengatakan pemutakhiran data sangat penting mengingat data tahun 2011 merupakan data awal dan seiring perkembangan Kota Depok banyak perubahan kehidupan.

Menurutnya, dengan pemutakhiran data, maka akan mendapatkan data baru yang lebih baik. Dikatakannya perubahan data bisa terjadi, seperti karena ada warga yang pindah, sudah meninggal dunia dan perubahan lainnya.

”Sebelumnya kita pakai data tahun 2011, seiring perkembangan dan perubahan kehidupan maka perlu pemutakhian data dan RT/RW mengtahui proses verifikasi atau pemutahirannya,” paparnya.

Camat Cimanggis Henry Mahawan turut hadir  berharap dengan pemutakhiran data, maka program-program pemerintah dapat lebih tepat sasaran.

”Dengan pemutakhiran data ini diharaokan bisa lebih akurat dan tepat sasaran,” tandasnya.
 
Sementara itu, RS Soeranto Ketua RT06/02 di Komplek Hankam mengaku senang dengan adanya pemutakhiran data. Bahkan dia berharap
Ke depan basis data dapat dipelihara dan terus dievaluasi dan diverifikasi.
  
”Ini sangat bagus. Bagaimana pun basis data sangat penting, manfaatnya bisa untuk kepentingan pembangunan, sosial dan pemilu sehingga basis data mutlak perlu di pelihara,” ucapnya. (Spt)

Post a Comment

0 Comments