IAS Masih Berpeluang Dicalonkan

Limo | Depok Terkini

Bergabungnya Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dalam Kolaisi Depok Bersatu (KDB) tentu membuat peluang bakal calon walikota Depok, Idris Abdul Shomad (IAS) semakin kecil.

Pasalnya, banyak yang berpendapat bahwa PPP bakal putar haluan untuk tidak lagi mengusung IAS pada pilkada 9 Desember mendatang. Padahal, sebelumnya antara PPP dan tim pemenangan IAS telah melakukan komunikasi politik yang intensif.

Namun hal tersebut dibantah oleh Ketua Tim Relawan IAS, Khairulloh Ahyari. Dikatakannya, meskipun PPP saat ini telah bergabung dengan KDB namun peluang PPP untuk mengusung IAS masih terbuka lebar.

“Komunikasi dengan PPP tetap kami lakukan, kami memiliki cita-cita yang sama dengan PPP, termasuk dari gerbong mana pun. Kami berharap ini segera terwujud,” ujar Khairulloh, Senin (8/6).

Ia menambahkan, bahwa pihaknya juga akan mengikuti segala proses yang dilakukan oleh beberapa partai yang telah ‘didekati’ IAS. Dirinya pun tidak mau berandai-andai siapa yang nanti bakal diambil oleh Gereindra maupun PKS.

“Proses yang terjadi kan kami tidak tahu, yang pasti semuanya masih terbuka peluang dan kami melihat peluang Pak Kiyai besar, baik di Gerindra maupun di PKS,” paparnya.

Peluang tersebut, lanjutnya, tidak hanya ada pada Gerindra dan PKS saja melainkan di KDB pun Khairulloh yakin jika IAS memiliki peluang yang sama besar. Dikatakannya, bahwa saat ini pihaknya telah menjalin komunikasi dengan KDB.

Selain Gerindra, PKS dan KDB, tim relawan IAS juga ternyata telah melakukan komunikasi dengan Golkar. “Pak Kiyai masih optimistis untuk mencalonkan diri, begitu pun dengan kami selalu optimistis,” tegasnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, bahwa IAS telah melakukan suatu gebrakan dengan menyelenggarakan deklarasi Beli, Bela Produk Depok. Hal itu dikatakannya sebagai bukti bahwa IAS tidak hanya beretorika akan tetapi langsung beraksi membangun ekonomi kerakyatan.

“Mudah-mudahan di akhir Juni ini sudah ada kepastian, kami terus melakukan komunikasi dengan partai. Partai memiliki mekanisme ya kami hargai, tim relawan terus bergerak dan melakukan kegiatan yang nyata,” pungkasnya.(rt)

Post a Comment

0 Comments