Cilodong | Depok TerkiniKetua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jawa Barat, Dedi Wahidi meminta kepada DPC PKB dan Nahdatul Ulama (NU) Kota Depok agar solid dalam menyikapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 9 Desember mendatang.
"PKB dapat satu kursi di DPRD karena kami melihat antara PKB dan NU tidak solid. Kalau mereka solid tentu tidak akan seperti ini, bahkan lebih dahsyat suaranya," ujar Dedi di Depok, kemarin.
Ia menambahkan, pihaknya menyerahkan seluruhnya kepada Ketua PCNU dan Ketua DPC PKB yang terpilih nanti. Tak hanya itu, DPW dikatakannya tidak ikut campur dalam pelaksanaan Muscablub DPC PKB beberapa hari lalu.
"Untuk pilkada, kami minta PKB dapat berunding dengan NU, apalagi ketua NU Depok saat ini mantan ketua KPU pastinya lebih tahu peta dan tokoh yang layak untuk diusung," paparnya.
Tak hanya itu, Dedi juga enggan untuk mengarahkan DPC PKB untuk mengusung seseorang, melainkan secara umum. Begitu pun dengan mitra koalisi yang nanti akan dibangun oleh PKB."Silahkan berkoalisi dengan siapapun, yang penting memiliki potensi untuk menang serta dapat membangun Depok ke depan lebih baik," tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Kota Depok hasil Muscablub, Slamet Riyadi mengatakan bahwa PKB akan meminta pendapat dengan pengurus NU yang ada di Depok terkait siapa bakal calon yang diusung dalam pilkada nanti.
"Setelah itu, secara politik PKB baru akan mengumumkan kepada masyarakat terkait dukungan, khususnya warga NU. Saat ini kami belum kemana-mana dan masih fokus pembentukan kepengurusan," pungkasnya.(rt)
0 Comments