Pancoran Mas | Depok
Terkini
Bakal calon Walikota Depok
Imam Budi Hartono (IBH) secara mengejutkan menyatakan jika Dewan Pimpinan Pusat
(DPP) PKS sudah mengeluarkan surat terkait siapa bakal calon yang nantinya
bakal diusung dalam pemilihan kepala daerah Kota Depok 9 Desember mendatang."DPP sudah
mengeluarkan surat dengan inisial I," ujar IBH kepada wartawan, Senin
(18/5).
IBH merasa optimis dan
yakin jika inisial I yang dimaksud adalah dirinya bukan Idris Abdul Shomad
(IAS). Namun begitu, baik dirinya dengan IAS hingga saat ini masih menjalin
komunikasi yang baik.
"Kami berdua tidak ada
masalah apa-apa, bahkan beberapa hari lalu beliau memberi saya hadiah peci.
Baik IAS maupun saya peluangnya masih sama, tapi mudah-mudahan kondisinya bisa
berubah," paparnya.
Mantan Anggota DPRD
Provinsi Jawa Barat tersebut juga merasa percaya diri jika DPP nanti akan
memilih dirinya sebagai bakal calon dari PKS. Terlebih dikatakannya, bahwa
dirinya diusung oleh orang-orang yang jelas.
"Alhamdulillah dukungan yang datang kepada
saya tidak main-main seperti dari Gubernur Jawa Barat dan Walikota Depok.
Artinya ini memang dukungan yang jelas," paparnya.
Lebih lanjut ia
mengatakan, bahwa saat ini dirinya tengan intens menjalin komunikasi dengan
Partai Gerindra. Dirinya juga tidak memungkiri jika komunikasi dengan Partai
Persatuan Pembangunan (PPP) saat ini terputus.
"Saat ini komunikasi
dengan PPP sempat terputus, karena saya sendiri tengah menunggu tiket dari
partai, dan PPP pun saat ini tengah menunggu kepastian hukum kubu mana yang
diperbolehkan ikut pilkada," katanya.
Sebelumnya, Bendahara Umum
DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mahfudz Abdurrahman menegaskan jika
pihaknya akan memutuskan bakal calon Walikota Depok pada Juni mendatang.
Namun begitu, dirinya enggan
menyebutkan siapakah yang nantinya bakal dipilih oleh DPP PKS untuk maju dalam
bursa walikota, apakah Idris Abdul Shomad (IAS) atau Imam Budi Hartono (IBH).(rt)
0 Comments