Beji | Depok Terkini
Nama Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Imam Budi Hartono (IBH) mulai mencuat dan mampu menyaingi kandidat calon Walikota Depok ternama lainnya. Terbukti IBH mampu bertengger di urutan pertama hasil poling siapa calon walikota Depok versi media online lokal Depokraya.com.
Poling yang dibuka sejak awal bulan lalu itu, menempatkan IBH di posisi atas dengan jumlah pemilih mencapai 123 suara menyaingi calon Walikota dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Rieke Diah Pitaloka sebanyak 95 suara. Sementara nama Idris Abdul Shomad berada di posisi ketiga dengan jumlah suara sebanyak 79.
“Alhamdulillah, kalau benar hasil poling demikian adanya, sudah cukup bagus dan bisa dijadikan modal untuk maju di Pilkada,”ujar Imam saat dihubungi Depokterkini.com, kemarin.
Menurut dia, tingginya angka poling merupakan bukti nyata bahwa masyarakat menginginkan dirinya untuk menjadi Walikota Depok periode mendatang,”Mudah-mudahan hasil poling bisa terus bertambah, dan bukan hanya di satu media online saja,”tandas Imam.
Dari hasil poling di meda online Depokterkini.com nama Imam Budi Hartono juga unggul untuk sementara mengalahkan Idris Abdul Shomad dan Rieke Diah Pitaloka.