Kwarran Sukmajaya Gelar Pelatihan Tingkat Mahir Dasar


Cimanggis | Depok Terkini

Kwartir Ranting (Kwarran) Pramuka Kecamatan Sukmajaya menggelar pelatihan Pembina Pramuka Tingkat Mahir Dasar (KMD) di Bumi Perkemahan Wiladatika, Cibubur, Depok.

Pelatihan yang digelar tiga tahap dimulai sejak 6 hingga 21 Desember 2014 diikuti sebanyak 92 guru SD, SMP, dan SMK se-Kecamatan Sukmajaya."Kegiatan ini membekali para guru pembina Pramuka tentang pengetahuan dan pengalaman praktis kepramukaan agar bisa terampil dan ditularkan kepada siswa didik,"ujar Ka Kwarcab Kota Depok, Sariyo Sabani didamping Kapusdiklatcab Depok, HM Dirja.

Menurut dia, pelatihan ini wajib diikuti para guru khususnya pembina Pramuka karena terkait Kurikulum 2013 Pramuka menjadi ekstrakurikuler wajib di sekolah."KMD ini tergantung kebutuhan Kwarran, kita adakan rutin di seluruh kecamatan di Kota Depok. Rencananya bulan depan pelatihan kwarran kecamatan Tapos dan Pancoran Mas,"katanya.