Pancoran Mas | Depok Terkini
Warga Kampung Manggah Kelurahan Depok sebenarnya sangat
mendukung program Jum’at bersih (Jumsih) yang dicanangkan Walikota Depok Nur
Mahmudi Ismail. Namun lantaran kurang mendapat perhatian dan apresiasi dari Dinas
Kebersihan Pertamanan (DKP) Kota Depok. Semangat Jumsih akhirnya mulai hilang.
Bahkan warga mengancam menghentikan kegiatan Jumsih tersebut.
Ketua RW 12 Kampung Manggah, Faridah Sodik menuturkan, kegiatan
aksi bersih yang dilakukan setiap Jumat pagi rutin dilakukan dan sudah berjalan
hampir tiga tahun. Warga tanpa pamrih bergotong-royong membersihkan sampah dan
lumpur dari jalan raya dan saluran air termasuk di kawasan Jl Margonda. Namun
setiap kegiatan Jumsih, katanya, diantara pengendara ada yang tidak mendukung
dengan cara membuang sampah sembarangan saat warga tengah membersihkan kawasan
Jl Margonda.
Bahkan yang lebih memprihatinkan lagi, lanjut Faridah,
aparat Dinas Kebersihan Pertamanan maupun Badan Lingkungan Hidup Kota Depok
sepertinya tidak peduli, padahal warga sudah bersemangat dan berkorban serta
tanpa pamrih.
“Ya warga merasa kecewa, karena partisipasi tanpa pamrih
dalam mendukung program Pak Walikota Depok itu sepertinya tidak mendapat
perhatian apalagi apresiasi dari aparat DKP maupun BLH Kota Depok, warga akhir
tidak lagi melanjutkan kegiatan Jumsih,” kata Faridah kepada Camat Pancoran Mas, N
Lienda Ratnanurdianny pada acara sosialisasi pengelolaan sampah yang diadakan
Kelurahan Depok di rumah Ketua LPM Kelurahan Depok, H Endang Sodikin, Senin
(8/12) lalu.
Padahal kegiatan Jumsih yang dilakukan, menurut Ketua LPM
Kelurahan Depok Endang Sodikin, bukan kegiatan seremonial, tapi rutin diadakan
setiap hari Jumat.”Sangat disayangkan semangat warga menjadi lenyap hanya
karena kurangnya mendapat perhatian, ya mestnya aparat DKP atau BLH sesekali
meninjau, itu saja yang diinginkan warga, bukan lain-lain,” tandasnya
Menanggapi terhentinya kegiatan Jumsih di Kampung Manggah,
Camat Pancoran Mas N Lienda Ratnanurdianny mengaku, cukup prihatin jika
terhentinya kegiatan Jumsih yang mulai memasyarakat di Kampung Manggah, padahal
semangat masyarakat untuk berpartisipasi selama ini sangat didambakan demi
suksesnya program kebersihan di wilayah Kecamatan Pancoran Mas khususnya dan
Kota Depok secara umum.”Masalah ini akan saya sampaikan ke dinas teknis, namun
saya berharap agar kegiatan Jumsih tetap dilanjutkan,” ujarnya.(jay)