Pokmas Kelurahan Duser Buat 1000 Lubang Biopori

Bojongsari, Depokterkini.com

Kelompok masyarakat (Pokmas) Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok mengerjakan pembuatan 1000 lubang biopori kedalaman sekitar satu meter dengan ukuran diameter 4 inchi paralon.

Cecep Rohedi selaku Bendahara Pokmas  Duser 2 mengatakan, pembuatan lubang biopori sebanyak 1000 lubang dilakukan disejumlah RW di wilayah Kelurahan Duren Seribu.

“Pembuatan lubang biopori posisi sekarang ini di RW 08, sebelumnya pengerjaaan  di RW 01,  pembangunan lubang biopori di 6 RW Kelurahan Duren Seribu,” katanya pada Kamis (31/10/2024).

Pekerjaan sampai saat ini, dikatakan lebih lanjut sebanyak 643 titik diperkirakan pengerjaan akan selesai. “Pekerjaan lubang biopori sekitar 10 hari dengan 1000 titik dikerjakan warga,” terangnya.

Tujuan pembuatan lubang biopori, dijelaskannya, untuk mencegah terjadinya banjir di lingkungan karena dengan lubang biopori saat hujan air cepat surut.

Namun dia mengimbau kepada warga untuk ikut menjaga dan memelihara lubang biopori tersebut agar tidak dipenuhi lumpur. 

Sebelumnya Pokmas tersebut juga meyelesaikan pembangunan hotmix di RW 08 dan 09, serta drainase di RW 02 dan 04 Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok. (Dib)


Post a Comment

0 Comments