PPDB Di SD Duren Seribu 04 dan Bedahan 01 Berjalan Lancar. Animo Masyarakat Tinggi

 

Bojongsari, Depokterkini.com

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2024-2025 tingkat SD di wilayah Kecamatan Sawangan dan Bojongsari, Kota Depok hari kedua pada 4  Juni 2024 lebih lancar.

Pantauan di lapangan seperti di SD Duren Serbu 04, Kelurahan Duren Seribu, Kecamatan Bojongsari dan SD Bedahanan 01 Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan para pendaftar tidak sebanyak di hari pertama, pada Senin  3 Juni 2024. Kemudian di hari kedua, 4 Juni 2024 server  tidak mengalami hambatan.

Kepala UPTD SD Duren Seribu 04 Hati Nurhayati mengatakan, PPDB berjalan dengan baik, keculi hari pertama  server mengalami hambatan, namun hari ini  berjalan lancar.

Mengenai data, sambungnya ditangani pihak panitia PPDB. “Jadi silahkan hubungi panitia PPDB,” ujarnya pada Selasa (4/5/2024).

Risman, Ketua panitia menuturkan, pendaftar di SD Duren Seribu 04 sekitar 170 calon siswa, namun pihak sekolah hanya memiliki empat rombongan belajar.

“Jadi total pendaftar sekitar 170 calon siswa, sedangkan kuota siswa SD Duren Seribu 04 hanya 126 dengan empat rombongan belajar (Rombel),” ucapnya, seraya menambahkan siswa yang tidak diterima diarahkan ke sekolah lainnya.

Sementara di SD Bedahan 01, menurut Bobi Adam, Ketua panita PPDB, didampingi Eti Trisnawati rekan panitia, PPDB berjalan lancar, meski diakui hari pertama server terjadi ganguan, namun hari kedua PPDB  server berjalan lancar.

Mengenai jumlah siswa diterima, dikatakan disesuaikan dengan jumlah rombel sebanyak tiga kelas 96 siswa (satu kelas 32 siswa) yang diterima sedangkan jumlah pendaftar ada 128 calon siswa. 

“Animo masyarakat sangat besar yang ingin sekolah di SD Bedahan 01 namun keterbatasan rombel sehingga dibatasi hanya tiga rombel,” ujar keduanya.

Bobi menambahkan, mengenai prentasi PPBD jalur zonasi 70 persen sebanyak 68 siswa, kemudian jalur apiramasi 25 persen sebanyak 24 siswa, lalu perpindahan dan inklusi 5 persen sebanyak 4 siswa. (dib)

Post a Comment

0 Comments