PKK Cinangka Manfaatkan Lahan Pekarangan dengan Hidroponik

Sawangan, Depokterkini.com

Kader Pemberdayaan Kesejahteran Keluarga (PKK) Kelurahan Cinangka, Kecamatan Sawangan, Kota Depok memanfaatkan lahan pekarangan dengan menggunakan media tanam  hidroponik.

Teknik budidaya hidroponik ini sekaligus sebagai contoh untuk masyarakat dan  posyandu agar bisa mewujudkannya dengan memanfaatkan lahan pekarangan untuk ditanami.

Ketua PKK Kelurahan Cinangka, Dewi Suswita mengatakan, pemanfaatan lahan pekarangan dengan membuat media tanam hidroponik merupakan contoh agar masyarakat termasuk posyandu bisa mengadopsi pembuatan hidroponik tersebut sehingga lahan pekarangan yang sempit bisa dimanfaatkan menjadi tanaman.

Di Posyandu wilayah Kelurahan Cinangka, dikatakannya,  memiliki halaman meski tanahnya terbatas, untuk itu agar dimanfaatkan untuk tanaman keluarga (toga) ataupun cara tanam sistem hidroponik. 

“Tanaman hidroponik ini  hasilnya cukup memuaskan untuk keluarga. PKK Kelurahan Cinangka saja sudah panen sayuran seperti kangkung, bayam, pokcoy dan sawi” ujarnya di Kelurahan Cinangka pada Senin (07/03/2022).

Terpisah Lurah Cinangka, Dion Wijaya mensupport kegiatan PKK kelurahan setempat. Dia berharap masyarakat memanfaatkan lahan pekarangan untuk ditanami tanaman bermanfaat sehingga hasilnya bisa dirasakan.

Dikatakannya, seperti yang dilakukan PKK Kelurahan Cinangka dengan membuat  Kawasan Rumah Pangan Lestari dengan membuat media tanam hidrponik. 

“Tanaman sayuran hindropik  panennya  cepat sehingga bermanfaat bagi para kader,” pungkasnya.(dib)


Post a Comment

0 Comments